- Back to Home »
- PASCAL »
- 5. Mengenal Struktur Percabangan/Pemilihan
oleh : Muhammad Irobby Yusuf
Assalamualaikum
untuk tutorial sekarang, kita akan membahas struktur pemilihan dalam bahasa pascal.
apa itu struktur pemilihan ?
struktur pemilihan/percabangan merupakan suatu algoritma yang memungkinkan melakukan pernyataan (statement) jika kondisi terpenuhi atau suatu algoritma untuk memecahkan suatu masalah atau persoalan dengan mengambil keputusan diantara sekian pernyataan yang ada
dan struktur pemilihan juga berfungsi
1.Membuat suatu struktur menu.
2.Memvalidasi inputan dari user.
3.Mencegah terjadinya error.
1. STRUKTUR IF
Struktur algoritma nya :
a. if kondisi then
pernyataan
endif
b. if kondisi then
begin
pernyataan 1
pernyataan 2
end if
c. if kondisi then
pernyataan1
else
pernyataan2
endif
d. if kondisi1 then
begin
pernyataan1
pernyataan2
end
else
if kondisi2 then
pernyataan3
else
pernyataan4
endif
endif
e. jika ada kasus yang menuntut beberapa pemecahan maka kita gunakan
1. kata kunci AND : apabila semua kondisi harus terpenuhi jika salah satu tidak terpenuhi maka program tidak akan meng eksekusinya
Algoritmanya :
if kondisi A and kondisi B then
statement 1
endif
2. kata kunci OR : apabila salah satu kondisi saja terpenuhi diantara beberapa kondisi
Algoritmanya :
if kondisi A or kondisi B then
statement 1
endif
untuk lebih jelasnya, mari kita lihat script dibawah ini dalam format program pascal
dalam struktur diatas dapat dilihat fungsi percabangan if berdasarkan pilihan menu yang di inputkan
dan ingat untuk tanda penutup semicolon (titik koma ";") dalam percabangan harus disimpan percabangan paling akhir dari struktur if, karena jika dalam percabangan pertama program akan error, sama menganggap percabangan selesai dalam kondisi pertama dalam semicolon yang kita tulis.
maka jika di compile akan menghasilkan :
2. STRUKTUR CASE
struktur algoritmanya :
case expersi
nilai 1 : pernyataan 1
nilai 2 : pernyataan 2
.
.
nilai n : pernyataan n
otherwise(dalam pascal else) pernyataan m
endcase;
untuk lebih jelasnya, mari kita lihat script dibawah ini dalam format program pascal
tetapi dalam fungsi case hanya dapat meng eksekusi tipe integer dan char saja.
jika di compile maka akan menghasilkan :
secara garis besar, fungsi keduanya sama saja, tinggal pandai-pandainya kita menentukan kondisi seperti apa yang cocok untuk struktur if ataupun case.
wallahualam bishawab.
semoga bermanfaat :)